PENTING! 9 Tips Mudik Lebaran Naik Kereta Agar Tetap Aman Dan Nyaman

Penting, 9 Tips Mudik Lebaran Naik Kereta Agar Tetap Aman Dan Nyaman - Menyambut bulan puasa pasti tidaklah lengkap jika kita tidak membahas mudik pulang kampung ke kampung halaman.

Penting, Tips Mudik Lebaran Naik Kereta Agar Tetap Aman Dan Nyaman


Tradisi ini sudah sangat melekat bagi para perantau yang mencari nafkah jauh dari keluarga mereka di kampung halaman.

Bagi kamu yang mau pulang kampung naik kereta, berarti kamu harus bersiap-siap dari sekarang. Untuk itu jalanseru.com akan memberikan tips mudik naik kereta.

Baca Juga Tips Memilih Powerbank Untuk Kamu Yang Suka Traveling

Pastikan tiket di tangan

Biasanya pemesanan tiket kereta untuk mudik lebaran pasti sudah akan habis 3 bulan sebelum hari lebaran. Untuk sisanya biasanya kita harus membeli tiket langsung di loket atau beberapa tempat pembelian online.

Namun jangan khawatir karena ada kemungkinan di jualnya tiket kereta tambahan yang biasanya di jual 2 bulan sebelum hari lebaran.

Namun kamu jangan mau di iming-iming membeli tiket tidak resmi dengan alasan kamu kepepet. karena kemungkinan tiket yang di jual oleh para calo adalah tiket bodong.

Periksa terus barang bawaan

Kamu harus membuat cek list barang apa saja yang akan kamu perlukan selama kamu di kampung halaman. Pastikan kamu untuk mengunci rumah dan amankan barang berharga kamu dan jangan terlalu banyak membawa barang bawaan yang merepotkan sepanjang perjalanan.

Cek bagasi

Saat mudik naik kereta, berbeda jika kita naik mobil pribadi. Karena mudik menggunakan kereta akan membatasi barang bawaan kamu.

Apalagi jika kamu mudik lebaran dengan membawa anak dan isri pasti kamu akan membutuhkan barang bawaan yang lebih banyak.

Cek setiap barang bawaan kamu apakah kamu memerlukan barang tersebut atau tidak. Siapkan list barang dari yang paling kamu perlukan sampai yang bisa kamu dapatkan di rumah kamu di kampung.

Pakai baju yang nyaman

Karena sekarang setiap kelas kereta sudah di lengkapi dengan AC mulai dari kelas Ekonomi sampai kelas Eksekutif.

Usahakan untuk kamu memakai baju dan alas kaki yang nyaman, bisanya stasiun kereta akan penuh dan pasti akan panas di siang hari dan jika bermalam di kereta biasanya suhu di dalam kereta akan berubah drastis

Bawa benda pengusir bosan

naik kereta tidak sama seperti kamu mudik menggunakan mobil pribadi. Dengan mobil pribadi saat bosan kamu bisa menepi sambil menyantap makan siang atau ngopi.

Di kereta kamu tidak bisa turun seenaknya. Biasanya kamu hanya di berikan beberapa menit di setiap stasiun.

Namun untuk kereta kelas eksekutif ada kafe yang bisa kamu kunjungi untuk makan atau minum kopi. Dan kamu juga bisa membawa mainan penghilang bosan selama kamu mudik lebaran dengan kereta.

Tetap hati-hati

Perhatikan faktor keamanan, berbeda dengan menggunakan mobil pribadi. Kereta merupakan angkutan umum.

Pastikan kamu tidak terlalu banyak mengenakan perhiasan dan selalu perhatikan barang bawaan kamu. takutnya nanti ada hal yang tidak di inginkan terjadi.

Bawa bekal sendiri

Sebaiknya kamu perlu berhati-hati saat menerima makanan dari orang asing, lebih baik kamu membawa bekal kamu sendiri.

Saat kantuk menyerang dan kamu mau tidur, pastikan tas kamu akan atau kamu bisa bergantian tidur dengan kerabat dan keluarga.

Baca Juga Ingin Jalan-Jalan Murah Keliling Indonesia. Yuk Simak 12 Tips Berikut

Taati peraturan

Di dalam kereta pasti memiliki peraturan yang harus kamu taati. ada beberapa peraturan yang harus kamu taati saat kamu naik kereta. Seperti tidak merokok di dalam kereta, tidak menaruh tas di dalam lorong atau duduk di sambungan kereta.

Periksa barang sebelum turun

Akhirnya perjalanan pulang kampung telah berakhir dan waktunya kita turun dari kereta. Saat kamu turun dari kereta pastikan untuk cek kembali barang bawaan kamu.

Jangan sampai ada yang tertinggal di dalam kereta karena di pastikan barang kamu kemungkinan besar akan hilang dan tidak dapat kamu temukan kembali.

Sekian dulu artikel kali ini dengan judul Penting, 9 Tips Mudik Lebaran Naik Kereta Agar Tetap Aman Dan Nyaman

Belum ada Komentar untuk "PENTING! 9 Tips Mudik Lebaran Naik Kereta Agar Tetap Aman Dan Nyaman"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel